Kamis, 26 Februari 2015

Sandiwara Maya Jauh Lebih Baik

Saat kehidupan rumah tangga bercampur aduk dengan status penuh sandiwara, manisnya kata "Suka" dan gemerlapnya komentar bertabur perhatian kawan maya. Apakah itu jauh lebih berarti bagimu? Mengatakan bahwa pernikahan kami sedang tidak baik - baik saja, terkadang penuh mesra, apa aku perlu merasa iba atau bahagia?

Hanya mengingatkan saja teman, Facebook, Twitter, BBM punya usia jauh lebih lama dari usia pernikahanmu, bahkan seluruh kehidupan duniamu. Jadi rahasia biarlah menjadi rahasia, perbaiki hubungan nyatamu dan semoga kalian menjadi keluarga yang Samawah tentunya di dunia nyata.

Senin, 23 Februari 2015

Robot Welder for QCC



Aku sendiri kurang paham apa itu QCC Day. Yang jelas bapak Agus Riatno selaku Foreman di Welding 4 menyuruhku untuk membuat alat peraga Robot Welder. Jangan lihat pria dengan jempol itu, dan jangan tertawakan hasil karyaku, karena kalian pasti berpikir anak TK pun bisa membuatnya. Aku juga :D.

Robot terbuat dari bahan - bahan bekas, seperti kardus sebagai tubuhnya, botol minuman bekas untuk kepala dan untuk mata weldernya aku gunakan marker bekas. Gambar diatas baru 50 persenya, masih banyak pekerjaan yang menanti.

Walaupun payah, tapi setidaknya aku sudah tunjukkan karyaku. Terima kasih Agus Riatno (Welding 4 Foreman) dan Austin Kleon (book writer of "Show Your Work and Steal Like an Artist" ) juga para teman yang telah membantu, Superi, Iqbal, Kongko, dan Adi.


Jumat, 20 Februari 2015

Proyek Ilmuwan Dinosaurus

Dulu waktu aku masih seorang pria kecil yang manis dan penurut, aku pernah berkhayal suatu saat bisa menjadi kolektor fosil para kadal raksasa. Entah darimana asal muasal khayalan itu. Apa karena ayah sering mengajakku menonton Animal Documentary, atau karena khayalanku yang terlalu liar?

Mungkin keren ya, melihat kerangka T-rex menyambutmu di belakang pintu sepulang sekolah, seekor buaya purba yang selalu mengawasimu saat kau mandi, atau seekor pterodactyl kecil yang terbang tepat di atas ranjang tidurmu. Imajinasiku sewaktu kecil memang terlalu ekstrem.